Literasi Pendidikan SD SMP Terendah Se Propinsi Sulteng  Pj. Bupati Buol Teken Kontrak Dengan Zenius Primagama

Literasi Pendidikan SD SMP Terendah Se Propinsi Sulteng  Pj. Bupati Buol Teken Kontrak Dengan Zenius Primagama

 

Metro realitas.com. Sulteng-Buol. Pejabat Bupati Buol Drs. M.Muchklis. MM mengatakan bahwa berdasarkan evaluasi mutu literasi dan nomerasi  sekolah tingkatan sekolah dasar dan sekolah menengah masih dibawah minimum

Hasil evaluasi ANBK 2022 dari kementrian Pendidikan menampilkan daftar mutu pendidikan di 13 kabupaten kota propinsi Sulawesi tengah untuk tingkat sekolah dasar kabupaten menduduki urutan ke 13
Dapat juga di katakan mutu kwalitasnya di bawah minimum
Ini di katakan oleh Pj Bupati Buol saat memberikan sambutanya pada acara  pembukaan persiapan AKM SD dan SMP oleh lembaga pendamping akselerator pendidikan Zenius Primagama Jakarta Rabu 30 /11/2022 di gedung pertemuan Hotel Sri Utami Kulanggo kabupaten Buol.
Menurut Pj Bupati sistem pendidikan di kabupaten Buol yang masih belum tersedia.
Pada kesempatan itu Pj Bupati Buol  pemerintah daerah mengandeng lembaga pendamping bidang akselerasi mutu dan kwalitas pendidikan untuk dapat mendongkrak mutu dan kwalitas pendidikan siswa SD dan SMP di kabupaten tahun 2023 lebih berdaya saing.
Di hadapan ratusan kepala sekolah SD dan SMP ,sekabupaten Buol dan para kepala dinas Drs. M.Muchklis. MM kedepan mutu dan kwalitas harus di tingkatkan
Pihak pemerintah kini telah memberikan dukungan dengan mengandeng lembaga pendamping mutu pendidikan.
Harapan Pj Bupati Buol ditujukan Kepala dinas Pendidikan dan kebudayaan  pada ANBK tahun 2023 nilai mutu pendidikan dapat naik melebihi garis minimum.
“Pada hari ini kita melihat potret pendidikan di kabupaten Buol yang di ukur melalui ANBK tahun 2022 bahwa raport mutu pendidikan jenjang SD masih sangat rendah bahwa literasi dan nomerasi
Jenjang SD  jauh dari nilai kompentensi minimum
Sedangkan bagi jenjang SMP dibawah nilai kompentensi minimum, Jadi ada kata jauh yang membedakan
Bahwa ini menunjukan berada di urutan terakir dari kabupaten kota di propinsi Sulawesi tengah, di akibatkan sistem yang belum di laksanakan secara maximal
Dengan kerjasama dengan lembaga Zenius ini kita harapkan nilai ANBK pada tahun 2023 dapat naik minimal diatas nilai literasi dan nomerasi minimum dan sukses” papanya.
Selesai memberikan sambutanya sekaligus Pj Bupati Buol melakukan penanda tanganan kerjasama dengan lembaga Zenius  dan dilanjutkan pemukulan gong sebagai simbul di mulainya pelaksanaan try out persiapan AKM tingkat SD dan SMP sekabupaten Buol..
Selesai kegiatan pembukaan tersebut Pj Bupati Buol di dampingi kepala dinas Pendidikan dan Kabudayaan Drs.Abdullah Lamase. M.Pd.I serta direktur Zenius Reza meninjau pelaksanaan try out AKM di SMP I Biau dan SDN 16 Biau..Penulis :Bambang Jogi.